Memahami Menstruasi Tidak Teratur
Siklus menstruasi umumnya berlangsung selama 24 hingga 38 hari. Menstruasi tidak teratur mencakup penyimpangan atau kelainan apa pun pada siklus menstruasi, seperti perbedaan lama siklus, serta frekuensi, durasi, dan intensitas menstruasi.
Dahulu, istilah-istilah seperti menoragia, metroragia, polimenorea, hipermenorea, oligomenorea, dan pendaraham uterus disfungsional digunakan untuk mendeskripsikan menstruasi tidak teratur. Namun, istilah-istilah terbaru kini digunakan untuk membuat klasifikasi yang lebih akurat mengenai menstruasi tidak teratur.
Frekuensi Menstruasi Tidak Normal
- Sering: Periode perdarahan dengan interval 24 hari
- Jarang: Periode perdarahan dengan interval 38 hari
- Tidak ada: Amenorea primer (tidak mengalami haid pertama pada usia 15 tahun) atau amenorea sekunder (terhentinya menstruasi spontan selama 6 bulan pada pasien yang sebelumnya pernah mengalami menstruasi).
Pendarahan Menstruasi Tidak Teratur
Berdasarkan usia pasien, pendarahan yang tidak teratur didefinisikan sebagai:
- Variasi panjang siklus 9 hari untuk usia 18 hingga 25 tahun
- Variasi panjang siklus 7 hari untuk usia 26 hingga 41 tahun
- Variasi panjang siklus 9 hari untuk usia 42 hingga 45 tahun
Menstruasi Berkepanjangan
Menstruasi yang secara konsisten berlangsung selama lebih dari 8 hari.
Konsultasikan dengan dokter Anda segera setelah Anda menyadari adanya masalah dengan menstruasi Anda, seperti kram perut parah berkepanjangan sebelum, selama, atau setelah menstruasi, pendarahan menstruasi hebat yang tidak wajar atau adanya gumpalan darah yang besar, keluarnya cairan berbau tidak sedap dari vagina, menstruasi yang secara konsisten berlangsung lebih dari 7 hari, pendarahan vagina atau flek sebelum atau setelah menopause, dan menstruasi yang menjadi tidak teratur setelah biasanya mengalami menstruasi yang teratur.
Penyebab Menstruasi Tidak Teratur
Penyebab umum menstruasi yang tidak teratur mencakup pubertas, yaitu masa ketika menstruasi belum teratur hingga 2 tahun pertama, serta awal masa menopause, yang umumnya terjadi di antara usia 45 dan 55 tahun. Konsumsi obat-obatan tertentu yang berkepanjangan, seperti streoid dan antikoagulan (pengencer darah), dapat membuat menstruasi tidak teratur, berlangsung lebih lama, dan kadang pendarahannya lebih hebat.
Terdapat pula beberapa kondisi medis yang dapat menyebabkan menstruasi tidak teratur, seperti PCOS, endometriosis, penyakit tiroid, dan kanker.
Sindrom ovarium polikistik (Polycystic Ovary Syndrome/PCOS) adalah masalah hormon yang dapat menyebabkan menstruasi yang jarang atau berlangsung lama pada wanita. Endometriosis, kondisi ketika jaringan endometrium tumbuh di luar rahim, dapat menyebabkan nyeri menstruasi yang berpotensi menghambat aktivitas sehari-hari, nyeri saat atau setelah berhubungan seks, nyeri pelvis, dan dapat menyulitkan Anda untuk hamil.
Penyakit tiroid, termasuk hipotiroidisme (kelenjar tiroid tidak memproduksi cukup hormon) dan hipertiroidisme (kelenjar tiroid memproduksi hormon tiroid berlebihan). Terkadang, menstruasi yang tidak teratur dapat mengindikasikan adanya kondisi mendasar yang lebih serius, seperti kanker serviks atau kanker rahim.
Faktor gaya hidup yang dapat menyebabkan menstruasi tidak teratur mencakup stres, olahraga berlebihan, dan penurunan berat badan yang signifikan. Hormon stres, kortisol, dapat menyebabkan menstruasi tidak teratur, pendarahan dalam jumlah sedikit, atau tidak menstruasi, tergantung pada bagaimana tubuh mengelola stres. Olahraga berlebihan dapat menyebabkan perubahan hormon yang menyebabkan menstruasi dengan pendarahan yang lebih ringan dari menstruasi pada umumnya. Tidak mengalami menstruasi karena berolahraga berlebihan disebut amenorea akibat olahraga.
Amenorea hipotalamus terjadi ketika hipotalamus mengurangi atau menghentikan produksi hormon yang mengatur siklus menstruasi, yang dikenal dengan hormon pelepas gonadotropin (GnRH).
Amenorea hipotalamus umumnya dikaitkan dengan faktor-faktor, seperti berat badan rendah (umumnya didefinisikan dengan 10% di bawah berat badan ideal), persentasi lemak tubuh rendah, gangguan makan seperti anorexia nervosa atau bulimia nervosa, tekanan emosional, olahraga fisik yang intens, dan kondisi medis atau penyakit tertentu.
Diagnosis Menstruasi Tidak Teratur
Praktisi kesehatan Anad akan menanyakan riwayat medis dan melangsungkan pemeriksaan fisik.
Tes kehamilan | Dilakukan pada wanita yang menstruasinya berhenti. |
Tes darah | Dilakukan untuk mengukur kadar hormon estrogen, progesteron, perangsang folikel (follicle-stimulating hormone/FSH), luteinisasi (luteinising hormone/LH), tiroid, dan prolaktin. |
Histeroskopi | Prosedur untuk memeriksa bagian dalam uterus menggunakan kamera kecil untuk mengidentifikasi dan menangani penyebab menstruasi tidak teratur. |
Biopsi endometrium | Sampel jaringan dari lapisan uterus (endometrium) diambil untuk diperiksa lebih lanjut. |
Pemindaian Pencitraan Resonansi Magnetik (Magnetic Resonance Imaging/MRI) | Dilakukan terutama ketika terdapat dugaan kelainan kelenjar hipotalamus atau pituitari di otak. |
Pengobatan Menstruasi Tidak Teratur
Opsi pengobatan akan tergantung pada penyebab yang mendasarinya.
Perubahan gaya hidup | Kurangi stres, jaga berat badan yang sehat, tidur cukup, berolahraga secukupnya (hindari olahraga berlebihan), terapkan teknik relaksasi dan mengurangi stres, serta lakukan pemeriksaan secara berkala. |
Obat-obatan | Obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS) dapat diberikan untuk meringankan nyeri menstruasi. Metformin dapat diberikan untuk menangani resistensi insulin pada penderita PCOS. |
Terapi hormon | Terapi hormon umumnya disarankan untuk membantu mengontrol pendarahan menstruasi, mengurangi nyeri, dan mengembalikan keseimbangan hormon. Metode-metodenya meliputi pil KB, IUD (intrauterine device), KB koyo, cincin vagina, atau terapi progesteron (progestin). |
Intervensi bedah | Intervensi bedah dapat diperlukan pada beberapa kasus tertentu untuk menangani masalah struktural yang menyebabkan menstruasi tidak teratur, misalnya pengangkatan fibroid uterus atau pengobatan lesi endometriosis. |
Buat Janji Temu di Rumah Sakit Gleneagles
Jika Anda memiliki pertanyaan mengenai menstruasi tidak teratur, hubungi kami untuk membuat janji temu hari ini untuk konsultasi, atau kunjungi Departemen Obstetri dan Ginekologi di Rumah Sakit Gleneagles terdekat Anda